Latest Updates

Manfaat kesehatan tempe

Tempe adalah salah satu makanan kebanggan orang indonesia. Hampir semua orang pernah merasakan kenikmatan tempe ini, mulai dari kalangan bawah, menengah hingga kalangan atas. Sangat tidak sulit untuk mendapatkan tempe, jalan beberapa meter dari rumah sudah pasti ada penjual tempe, di warung juga ada tempe, apalagi di pasar... seberapa banyak tempe yang kita butuhkan pun akan tersedia. Namun tahukah kita, selain memiliki rasa yang nikmat ternyata tempe juga sangat bermanfaat untuk kesehatan lho. Ada banyak manfaat kesehatan tempe yang bisa kita rasakan jika mau mengkonsumsinya secara teratur.

Manfaat kesehatan tempe
Jill Chen / getty images

Beberapa manfaat kesehatan tempe tersebut antara lain :

Anti kanker
Tempe sangat berguna bagi tubuh kita untuk mengikat zat racun dan kolesterol jahat dan kemudian membuangnya keluar dari tubuh. Bahkan sebuah penelitian telah membuktikan bahwa tempe juga sangat bermanfaat untuk mencegah datangnya penyakit kanker. Hal ini dikarenakan kandungan zat genestein dan phytoestrogen yang ada pada tempe.

Mengontrol kadar gula dalam darah
Ada kabar baik bagi para penderita diabetes. Ternyata tempe mampu mengontrol kadar gula darah lho, hal ini dikarenakan tempe banyak mengandung serat dan protein. Naiknya kadar kolesterol dapat menyebabkan peradangan pembuluh darah yang pada akhirnya mengarah pada penyakit jantung. Nah, dengan mengkonsumsi tempe secara teratur akan dapat meminimalisir penyakit jantung.

Jantung sehat
Dengan kemampuan yang cukup baik dalam menurunkan kadar kolesterol, sudah bisa disimpulkan bahwa mengkonsumsi tempe sangat baik untuk kesehatan jantung kita. Selain itu, tempe juga mampu membantu meningkatkan kadar HDL (kolesterol baik) dan mereduksi LDL (kolesterol jahat) dalam darah.

Cocok untuk segala usia
Dengan beberapa kandungan zat penting seperti lemak, protein dan karbohidrat yang sehat membuat tempe ini layak untuk dikonsumsi oleh semua usia. Kandungan nutrisi dalam tempe sangat membantu dlam proses pertumbuhan pada anak-anak dan menjaga organ tubuh pada orang dewasa.

Demikian beberapa diantara sekian banyak manfaat kesehatan tempe yang perlu kita ketahui. Jika kita sedang mencari bahan makanan yang sehat dan dengan harga terjangkau, maka tempe adalah pilihan yang sangat tepat.

Semoga artikel ini bermanfaat ..................

0 Response to "Manfaat kesehatan tempe"

Posting Komentar