Latest Updates

Tips sehat saat makan sahur

Tips sehat saat makan sahur adalah salah satu tips penting yang harus kita perhatikan agar puasa kita dapat berjalan dengan lancar. Terkadang kita makan terlalu banyak saat makan sahur dengan tujuan agar kuat dalam menjalankan ibadah puasa. Namun kebiasaan seperti itu justru akan membuat pencernaan kita semakin terbebani.

Tips sehat saat makan sahur

Selain itu, terlalu banyak makan sahur dapat mengakibatkan kita mengantuk setelah makan sahur dan perasaan malas sepanjang hari. Bahkan juga menyebabkan kita "merasa lapar" saat bangun tidur. Berikut ini ada beberapa Tips sehat saat makan sahur yang mungkin dapat kita terapkan :

Pola makan yang baik
Saat makan sahur dan berbuka, sebaiknya kita memperhatikan pola makan. Mengunyah makanan setidaknya 32 kali sebelum ditelan akan mampu meringankan kinerja lambung. Jika makanan yang kita makan masih terlalu kasar (karena proses pengunyahan yang kurang) dapat menyebabkan kinerja lambung lebih berat.

Banyak minum air putih
Tubuh yang kekurangan cairan akan lebih mudah merasa lemas dan lapar saat sedang melakukan ibadah puasa. Untuk itulah, saat makan sahur direkomendasikan mengkonsumsi air putih yang cukup.

Hindari tidur setelah sahur
Sebisa mungkin untuk menghindari kebiasaan tidur setelah makan sahur. Tidur selepas sahur dapat mengakibatkan tubuh kita merasa lemas dan malas beraktivitas saat bangun tidur. Disamping itu, kebiasaan tidur setelah sahur juga dapat mengganggu pencernaan kita.

Mengkonsumsi kurma
Mengkonsumsi kurma saat sahur dan berbuka membuat pencernaan kita menjadi lancar, perut kita akan segar lebih lama sehingga perasaan lapar saat berpuasa akan dapat diminimalisir.

Demikian beberapa Tips sehat saat makan sahur yang mungkin bisa membantu kita dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini. Semoga bermanfaat....

0 Response to "Tips sehat saat makan sahur"

Posting Komentar