Latest Updates

Menu sarapan pagi untuk vegetarian

Menjadi seorang vegetarian merupakan salah satu pilihan hidup sehat. Dengan menjadi seorang vegetarian, kita akan terhindar dari asupan lemak yang tinggi dan juga dapat mengontrol tingkat kolesterol. Dengan demikian, kita akan merasa lebih sehat karena sebagian besar makanan yang kita konsumsi adalah sayuran.

Menu sarapan pagi untuk vegetarian

Namun bagaimanakah cara vegetarian memenuhi asupan nutrisi hariannya? Berikut ini ada beberapa menu sarapan pagi yang cocok bagi vegertarian :

Oatmeal
Oatmeal adalah salah satu sarapan sehat bagi para vegetarian. Dengan kandungan nutrisi yang lengkap, oatmeal mampu memberikan rasa kenyang lebih lama dan melancarkan pencernaan.

Buah segar
Sarapan pagi dengan buah segar merupakan pilihan sehat. Buah segar akan memberikan rasa kenyang lebih lama sehingga akan mampu membuat kita bertahan hingga waktu makan siang tiba. Kita dapat memilih buah apel dan melon dengan segelas air putih untuk menu sarapan pagi yang sehat.

Roti gandum
Roti gandum kaya akan karbohidrat yang bisa memberikan kita energi untuk bertahan hingga waktu makan siang tiba. Kita juga bisa menambahkan beberapa potongan mentimun dan sayuran segar.

Smoothies
Jus buah atau sayur yang dicampur dengan susu dan yogurt (smoothies) bisa juga dijadikan menu sarapan pagi bagi para vegetarian. Kita bisa mengkombinasikan susu dan yogurt dengan berbagai macam buah dan sayur untuk menghindari kebosanan.

Bubur
Kita juga bisa membuat bubur dengan kuah dari sayuran. Menambahkan susu kedelai pada bubur juga bisa kita lakukan untuk menghindari rasa bosan. Dengan kandungan karbohidrat yang baik membuat bubur sangat cocok untuk dijadikan sarapan pagi yang sehat.

0 Response to "Menu sarapan pagi untuk vegetarian"

Posting Komentar