Latest Updates

Sejuta manfaat sarapan pagi untuk kesehatan

Sarapan pagi merupakan kegiatan makan pertama yang kita lakukan setelah tidur sepanjang malam. Menu sarapan pagi yang baik adalah makanan yang banyak mengandung karbohidrat seperti nasi dan gandum. Menambahkan beberapa sayuran dan makanan yang mengandung protein (telur, daging dan ikan) adalah pilihan yang cerdas.

Sejuta manfaat sarapan pagi untuk kesehatan

Disamping itu mengkonsumsi beberapa buah segar atau jus buah juga sangat dianjurkan. Namun, apa sebenarnya manfaat dari makan pagi (sarapan) itu sendiri?

Beberapa manfaat sarapan pagi antara lain:

Diet
Dengan memenuhi asupan makanan sehat di pagi hari, akan menghindarkan kita dari berbagai camilan yang banyak mengandung lemak di siang hari (sebelum waktu makan siang). Kabar baiknya adalah, dengan mengurangi konsumsi makanan yang berlemak, akan membantu kita untuk menurunkan berat badan.

Menambah semangat
Dengan memenuhi asupan gizi untuk tubuh di pagi hari, maka produksi gula darah dan insulin meningkat lebih lambat. Dengan demikian kita akan menjadi lebih bersemangat untuk melakukan aktivitas sepanjang hari.

Jantung sehat
Orang yang makan pagi secara teratur memiliki kadar kolesterol jahat lebih rendah dibandingkan mereka yang jarang makan pagi. Kabar baiknya adalah, dengan rendahnya kolesterol jahat maka akan dapat meminimalisir penyakit jantung.

Konsentrasi yang optimal
Penelitian telah membuktikan bahwa mereka yang sarapan pagi memiliki tingkat konsentrasi otak yang baik dibandingkan mereka yang jarang sarapan pagi.

Demikian beberapa manfaat makan pagi untuk hidup kita. Semoga bermanfaat...

0 Response to "Sejuta manfaat sarapan pagi untuk kesehatan"

Posting Komentar