Latest Updates

Tenangkan saraf otak dengan buah ceri

Buah ini berbentuk kecil mungil nan cantik, warna yang menggoda membuat buah yang satu ini sering dipakai untuk mempercantik makanan ataupun minuman. Ya... Ceri namanya, buah mungil ini berasal dari daratan Eropa timur dan Asia kecil. Berasal dari keluarga Rosaceae dan genus : Prunus. Buah ceri memiliki karakteristik rasa yang berbeda tergantung dari jenisnya, ceri manis biasanya berasal dari spesies Prunus avium dan ceri asam berasal dari spesies Prunus cerasus.

Tenangkan saraf otak dengan buah ceri

Selain memiliki rasa yang unik dan bentuk yang cantik, buah ceri juga bermanfaat untuk kesehatan, diantaranya :
  • Baik ceri manis ataupun asam memiliki kandungan vitamin, mineral dan nutrisi yang cukup baik, disamping itu buah ceri juga rendah kalori sehingga baik untuk dimasukan dalam daftar menu diet.
  • Ceri mengandung zat anti-oksidan yang cukup tinggi karena kulit ceri yang berwarna merah, ungu banyak mengandung Anthocyanin.
  • Mengkonsumsi buah ceri secara teratur dapat mencegah beberapa penyakit kronis seperti artritis gout dan fibromyalgia. Hal ini dikarenakan zat Anthocyanin yang ditemukan dalam buah ceri memiliki kandungan anti-inflamasi.
  • Dengan kandungan anti-oksidan, membuat ceri mampu menjadi pencegah penyakit kanker dan penuaan dini.
  • Dengan kandungan melatonin yang cukup baik membuat ceri mampu memberi efek tenang pada saraf otak.
  • Sama seperti buah-buahan lainnya, ceri juga memiliki kandungan mineral (kalium, kalsium, seng dan mangan) yang cukup baik.
  • Mengandung Vitamin A dan Vitamin C yang cukup tinggi (100 gram ceri mengandung 1667,6 mg Vitamin C dan 100 gram ceri mengandung 767 IU Vitamin A)

0 Response to "Tenangkan saraf otak dengan buah ceri"

Posting Komentar