Latest Updates

Ikan lele raksasa dari Thailand

Ikan lele adalah sejenis ikan yang hidup di air tawar dengan ciri-ciri memiliki kumis, Ikan ini juga sering disebut dengan catfish. Biasanya ikan lele ini sering dibuat sebagai makanan yang lezat, seperti pecel lele. Hemmmmm... kalau cuma menikmati satu porsi pecel lele, sudah pasti tidak akan cukup. Dengan rasa yang khas dan bau daun kemangi membuat pecel lele ini sangat disukai banyak orang.

Ikan lele raksasa dari Thailand

Namun apa yang terjadi jika didepan kita ada seekor lele raksasa yang masih hidup dan bernafas? Masihkan berminat untuk menjadikannya pecel lele? Ataukah ingin menjadikannya hewan piaraan? Mungkin terdengar seperti cerita dongeng jika ada lele yang berukuran raksasa dan benar-benar hidup secara nyata. Namun pada kenyataannya lele raksasa ini memang benar-benar ada.

Lele raksasa ini ditangkap oleh jaring nelayan Thailand sekitar tahun 2005, para nelayan ini sangat kaget karena mendapati jaring mereka menangkap sesosok hewan raksasa dengan ukuran sekitar 9 kaki dan berat sekitar 295 kg. Woww... benar-benar menakjubkan. Setelah mereka memeriksa hasil tangkapan tersebut, mereka yakin bahwa hewan yang mereka tangkap itu adalah sejenis lele.

Saat tertangkap jaring, lele raksasa tersebut masih dalam keadaan hidup. Sayangnya setelah beberapa hari dipenangkaran lele raksasa ini tidak dapat bertahan hidup lama.

0 Response to "Ikan lele raksasa dari Thailand"

Posting Komentar